Sosialisasi Program Kesehatan Harus Digencarkan

 Parlemen, Sintang

Anggota DPRD Kabupaten Sintang, Senen Maryonoò

SINTANG, ZKR – Wakil Ketua Komisi C DPRD Kabupaten Sintang, Senen Maryono mendorong Pemerintah daerah melalui dinas kesehatan agar mensosialisasi kan terlebih dahulu program kesehatan sebelum merealisasikannya ke masyarakat. Seperti program pembagian obat gratis . Ini penting supaya peningkatan kesadaran masyarakat terhadap manfaat kesehatan ini dapat meningkatkan partisipasi dan mencapai dampak yang lebih besar.

“Kita merespon positif program kesehatan seperti pembagian obat gratis kepada masyarakat. Ini adalah langkah positif untuk meningkatkan kesehatan masyarakat. Namun, perlu upaya lebih dalam menyosialisasikan program ini agar mencapai tingkat partisipasi yang optimal,” ujar Senen Maryono belum lama ini.

Petugas kesehatan harus menjelaskan kepada masyarakat tentang manfaat program ini serta cara mendapatkan obat-obat tersebut secara gratis. Ini penting agar kepercayaan masyarakat akan program ini akan tumbuh jika mereka memiliki pemahaman yang baik tentang bagaimana program ini dapat memberikan manfaat langsung bagi kesehatan mereka.

“ Sehingga masyarakat tidak takut dan tidak ragu mengikuti layanan kesehatan program pemerintah,” ujar Senen.

Senen berharap layanan kesehatan ini dapat menyentuh semua masyarakat di berbagai daerah. Maka Program layanan kesehatan ini harus di barengi dengan suntikan pemahaman kepada masyarakat.

“Tujuannya agar masyarakat bisa menerima program pemerintah ini secara merata dan efisien,” ujar Senen Maryono.

Pihaknya berkomitmen untuk mendukung program penyuluhan dan edukasi program kesehatan. Sebab pemahaman yang kurang dapat menjadi penghambat dalam pencapaian layanan kesehatan yang optimal.

“Dilapangan kerap terjadi adanya ketakutan di kalangan masyarakat terkait program kesehatan misalnya imunisasi. Ini terjadi karena kurangnya pemahaman. Banyak orang merasa takut atau ragu terhadap imunisasi karena kurangnya informasi yang jelas. Saat program ini hadir mereka tidak datang karena takut akan dampaknya. Maka upaya sosialisasi dan edukasi untuk meningkatkan pemahaman masyarakat tentang manfaat dan keamanan imunisasi dan program kesehatan lainnya penting digalakan,” pungkasnya.

Related Posts

Tinggalkan Balasan