Mbah Mirah Akhirnya Dibantu Komisi A DPRD Sintang

 Parlemen

Sintang,-zkr.com- Derita Mbah Mirah (60), warga RT 03/RW 01 Gang Sejahtera, Kelurahan Kapuas Kanan Hilir, Kecamatan Sintang yang bertahun-tahun hidup sebatang kara dengan kondisi sakit -sakitan (diabetes) segera terobati.

Pasalnya, Komisi A Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Sintang yang mendapatkan laporan tersebut langsung bergerak cepat.

Kamis (5/3/2020), Ketua Komisi A DPRD Sintang, Santosa didampingi anggotanya Lim Hie Soen menjenguk kondisi Mbah Mirah di RSUD Ade M Djoen.

Santosa dan Lim Hie Soen ingin memastikan bahwa pelayanan yang diberikan pihak RSUD Ade M Djoen terhadap Mbah Mirah sama dengan pasien umum lainnya. Meskipun Mbah Mirah dirawat sebagai peserta JKN-KIS dari BPJS Kesejatan.

Kedua wakil rakyat ini juga menyatakan siap bertanggungjawab atas apapun tindakan medis yang diambil pihak rumah sakit terhadap Mbah Mirah

Saya dan anggota Komisi A DPRD Sintang menjadi penanggung jawab atas apapun tidakan medis yang diambil. Saya juga sudah teken buat tidakan operasi dan lainnya. Intinya, kita ingin yang terbaik buat Mbah Mirah,” ujar Santosa, Ketua Komisi A DPRD Sintang saat dihubungi Lensakalbar.co.id, Kamis (5/3/2020).

Besok, Jumat (6/3/2020), kata Santosa, Mbah Mirah akan menjalani proses operasi atas penyakit yang dideritanya. Karena itu, Santosa mohon doa kepada seluruh lapisan masyarakat Kabupaten Sintang agar proses operasi Mbah Mirah berjalan dengan lancar dan bisa kembali sehat dan berkumpul di tengah-tengah masyarakat.

“Iya, besok Mbah Mirah akan dioperasi, ini akan kami pantau terus perkembangannya,” ucap Santosa.

Di sisa hidupnya yang hanya sebatang kara tanpa sanak famili serta tidak mempunyai keturunan. Santosa menilai bahwa ini suatu kewajiban bagi kita semua untuk saling membantu.

Karena itu, diharapkannya pemerintah, instansi terkait, dan seluruh lapisan masyarakat agar bisa bersama-sama saling membantu dan mengasihi kepada siapa saja masyarakat yang kita ketahui membutuhkan pertolongan.

“Mungkin hari ini Mbah Mirah, besok atau lusa tentu akan dan masih ada Mbah Mirah yang lainnya. Jadi, ayolah kita saling mengasihi. Insyaallah, keberkahan akan datang dikehidupan kita,” tutur Santosa.

Selain itu, Santosa memastikan pihaknya akan menyampaikan kondisi ekonomi dan rumah reyot yang ditinggal Mbah Mirah kepada Bupati Sintang.

“Informasi ini akan kita sampaikan kepada Pak Bupati agar bisa segera mengirim tim untuk membantu rumah yang layak kepada Mbah Mirah. Saya secara pribadi dan rekan-rekan komisi A siap bersama-sama membantu Mbah Mirah,” pungkas Santosa.

Related Posts

Tinggalkan Balasan